Dua orang pelajar yang tengah mengendarai sepedamotor terlibat kecelakaan di Jalan Sisingamangaraja simpang jalan Rajamin Purba depan USI Kelurahan Bukit Sofa, Kecamatan Siantar Sitalasari kota Pematangsiantar pada Jumat (20/5) malam sekitar pukul 21.15 WIB.
Kedua pelajar yakni, Anugrah Zulfani Siregar (16) dan Salwa Khafifa Siregar (14)Pondok Bah Kapul Desa Talun Kondot Kecamatan Panambean Panei, Kabupaten Simalungun.
Saat kecelakaan, keduanya berboncengan mengendarai sepeda motor honda Vario 125 No. Pol. : BK 3356 TAZ yang melaju dari arah Rindam melaju di Jalan Sisingamangaraja menuju ke arah Parluasan.
Sesaat sebelum terjadinya kecelakaan, sepedamotor yang dikemudikan Anugrah hendak mendahului mobil jenis truk yang berada di depan jurusannya. Namun di saat bersamaan satu unit mobil mini bus Mitsubishi L-300 No. Pol. : BB 1139 BE, yang dikemudikan oleh Mangapul Siburian (52) warga Lumban Barat Desa Lumban Barat, Kecamatan Paranginan, Kabupaten Humbang Hasundutan melaju dari arah berlawanan.
Kecelakaan pun tak terhindari, kedua pelajar dan sepedamotor yang mereka kendarai terpental di bahu jalan. Kedua pengendara sepedamotor pun mengalami luka-luka dan terpaksa dilarikan untuk berobat ke Rumah Sakit Vita Insani, Kota Pematangsiantar. Terjadinya kecelakaan tersebut masih dalam proses penyelidikan.
Discussion about this post