Duka mendalam, Dera Mutia bocah berusia dua tahun dengan tubuh melepuh, akibat tersiram kuah miso pada (3/10) silam itu akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya. Ia meninggal dunia Minggu (15/10) sekitar pukul 20. 00 WIB setelah sempat mendapat perawatan selama 12 hari di Rumah Sakit Dr Djasamen Saragih, Pematangsiantar.
Jenazah Dera Mutia, bocah berusia dua tahun yang merupakan anak dari pasangan suami istri Hariadi (27) dan Yusnita Damanik (25) langsung di bawa orang tuanya ke kampung meraka di Serbelawan.
Informasi yang diperoleh, Dera sempat hendak dirujuk ke rumah sakit di Medan. Namu hal tersebut batal dilaksanakan.
Salah seorang kerabat keluarga yang dikonfirmasi atas informasi tersebut membenarkan bahwa bocah itu telah meninggal.
“Si Dera uda ga ada lagi, sudah meninggal dia, di RSU Djasamen, tadi pukul 20.00 WIB dia meninggal nya, sekarang dia dibawa orang tua nya ke kampung di serbelawan,” ujarnya
Pria ini juga menyampaikan jika jenazah akan dikebumikan di kampung halamannya.
“Rencana di kampung sana dikubur, tadi pagi aku mendengar kabar sempat si Dera mau di rujuk ke RS Medan, aku tanyak sama mamak nya,” tambahnya (Gar)
Discussion about this post