Mengusung misi kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama, Lionclub Distrik 307 Pematangsiantar, Sabtu(13/10) kembali menggelar aksi nyata dengan bakti sosialnya. Kali ini lembaga yang dikenal sangat peduli sesama tersebut menggandeng organisasi profesi, Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
Panti jompo yang sering terlupakan dan terabaikan, kali ini mendapat perhatian dalam aksinya. Mereka melakukan pemeriksaan dan pengobatan THT dan Umum kepada anak tuna rungu dan lansia di UPH Panti Jompo dan Rehabilitasi Tuna Rungu dan Wicara Jalan Sisingamangaraja, Pematangsiantar.
Ketua Panitia Kegiatan DR Suangma Siregar mengatakan pada saat pemeriksaan di UPH Panti Jompo dan Rehabilitasi Tuna Rungu, pihak Lions Club tidak menemukan penyakit serius.
“Semuanya yang kita periksa masih kategori normal semua”, terangnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, selain kegiatan pemeriksaan THT dan Umum, Lions Club juga melakukan kegiatan lain seperti salon, pangkas, gunting kuku, pembersihan ruangan, serta pemberian hadiah.
“Kedepannya kegiatan ini akan dilakukan secara rutin di tempat yang berbeda”, tandasnya.
Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah pengurus dan anggota Lions Club yang selalu aktif, antara lain Djohan Cokro Surya (KD), Suangma Siregar, Ong Hwi Ling, Wadimin, Wartini, Oei Jusly, Hermanto, Sanchev, Jonny dan Salikin.
Direncanakan bulan depan Lions Club berencana melakukan operasi katarak gratis di Rumah Sakit Mata, di Jalan Kartini, Kecamatan Siantar Barat. Targetny orang-orang miskin yang melampirkan surat keterangan miskin dari kelurahan.
“Besok juga kita ada kegiatan di Aula Yayasan Sultan Agung Siantar, Kegiatan tersebut kita fokus ke anak untuk mengembangkan bakat anak melukis,” terang panitia.(Dho/Vay)
Discussion about this post