
Dini hari di Hari Raya Idul Adha 1443 H, Minggu (10/7) sekitar pukul 01.45 WIB terjadi kecelakaan lalu-lintas (lakalantas) di Jalan Medan Km 7 depan Gudang Harapan Niaga Kelurahan Tambun Nabolon Kecamatan Siantar Martoba Kota Pematangsiantar. Lakalantas terjadi antara sepedamotor Honda Beat
BK 3084 TAE dengan sepedamotor Kawasaki Ninja BK 6678 TAT. Akibat lakalantas tersebut, dua pria yang merupakan pengendara masing-masing sepedamotor tewas.
Kapolres Pematangsiantar AKBP Fernando SH SIK menerangkan, dini hari itu, Nuril Mustofa (18) yang merupakan warga Nagori Usang Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun, mengendarai sepedamotor Honda Beat. Ia membonceng Deni Frans Setyo (16) warga Jalan Veteran Ebenezer Kecamatan Tapian Dolok Kabuparen Simalungun.
Nuril melajukan sepedamotornya dari arah Beringin menuju Kota Pematangsiantar. Di lokasi kejadian, sepedamotor tersebut laga kambing dengan sepedamotor Kawasaki Ninja yang dikendarai Deden Sukmawan (28) warga Pasar III Karang Anyer Kecamatan Gunung Maligas Kabupaten Simalungun. Dede datang dari arah Kota Pematangsiantar menuju Beringin.
Setelah bertabrakan, tiga pria terkapar di badan jalan. Nuril dan Deden mengalami luka berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara Deni Frans Setyo mengalami luka-luka dan berobat di RS Vita Insani Kota Pematangsiantar.

Discussion about this post