Jalan Lintas Provinsi Sumatera Utara, tepatnya di Pondok 8 Nagori Marubun Jawa Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun, kembali longsor usai diterjang Hujan deras pada Kamis (4/4/2019) sekitar pukul 20:30wib.
Longsor kembali terjadi, pada saat kondisi cuaca hujan deras sejak pukul 18:30 WIB, sehingga secara berangsur, timbunan tanah yang dilakukan dalam perbaikan pasca longsor pada minggu (31/4/2019) lalu kembali longsor diterjang derasnya arus air yang datang dari kebun PTPN lV unit Marihat.
Menurut keterangan Danramil 10/Balimbingan. Kodim 0207 Simalungun Kapten Inf, Leo Sianturi mengatakan, kejadian pada pukul 20:30wib, pada saat hujan deras, sehingga tanah yang telah di timbun ke lokasi banjir kembali Longsor
“Sebelum longsor, hujan sekitar pukul 18:00wib, dan secara berangsur tanah merosot dan pada pukul 20:30wib tanah langsung longsor semua” ujar Kapten Leo.
Sementara warga yang berana di lokasi menyebutkan, kejadian kali ini lebih parah dari kejadian yang pertama bahkan kondisi jalan sama sekali tidak dapat dilalui karena semakin parah.
“Kalau kali ini lebih parah lagi longsornya pak, sebelumnya masih bisa di lalui tapi kali ini tidak bisa. dan tanah yang di timbun karena banjir kemarin sia sia, semuanya habis terbawa air. yang datang dari kebun ini,” ujar Efin
Hingga saat ini warga, bersama camat, danramil dan personil Kepolisian Polres Simalungun masih melakukan penjagaan di lokasi longsor, guna mengantisipasi, adanya kendaraan atau warga yang coba melintas dari sekitar lokasi. (Ridho)
Discussion about this post