Di usianya yang sudah 105 tahun, Aisyiyah sebagai organisasi wanita Muhammadiyah bisa tetap mencerahkan. Harapan tersebut disampaikan Walikota Pematangsiantar H Hefriansyah SE MM diwakili Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Dedy T Setiawan, saat acara peringatan Milad ke-Aisyiyah, di Klinik Aisyiyah, Jalan Sisingamangaraja Pematangsiantar, Minggu (4/8).
“Selama 105 tahun Aisyiyah sejatinya berdakwah untuk mewujudkan kehidupan yang mencerahkan. Usaha Aisyiyah di bidang tablig, pustaka, pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, hukum, dan lainnya selama ini dilakukan di seluruh tanah air hingga keluar negeri merupakan wujud aktualisasi risalah pencerahan dari Dakwah Islam yang mencerahkan,” terangnya.
Dilanjutkannya, Dakwah Aisyiyah yang bersifat mencerahkan terkait pembaruan atau Tadjid yang mengubah keadaan umat yang tertinggal dalam berbagai bidang, menuju kehidupan baru yang berakhlak mulia, cerdas, berilmu, dan berkemajuan di segala bidang kehidupan guna meraih keunggulan Khairu Ummah.
“Bagi masyarakat atau komunitas dhuafa musthadh’afin atau lemah, kehadiran Dakwah Aisyiyah yang membawa risalah harus mampu membebaskan, memberdayakan, dan memajukan kehidupan ke arah yang lebih baik,” sebutnya lagi.
Masih kata Hefriansyah seperti disampaikan Dedy Setiawan, Gerakan Aisyiyah dari pusat sampai ranting dan keadaban kemuliaan serta memajukan kehidupan umat manusia beragama yang mencerahkan, diwujudkan dengan mengembangkan Khazanah Iqra serta sikap hidup jujur, amanah, adil, dan kasih sayang kepada seluruh umat manusia, tanpa diskriminasi sebagai aktualisasi nilai dan misi Islam sebagai penyempurnaan akhlak mulia.
“Pemerintah Kota Pematangsiantar mengucapkan selamat milad kepada Aisyiyah. Semoga Allah SWT memberikan berkah dan karunia-Nya kepada Aisyiyah dalam usianya yang ke-105 tahun. Tetap mencerahkan, tercerahkan, dan kemajuan. Sehingga kehadiran dakwah dan gerakannya diterima oleh seluruh masyarakat luas secara melintas batas dalam misi dakwah Rahmatan Lil alamin,” katanya lagi.
Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Pematangsiantar Ir H Amin siregar mengucapkan selamat milad kepada Aisyiyah ke 105 semoga makin sukses ke depan nya tetap berjuang dan semangat untuk mengembangkan Aisyiyah.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Pematangsiantar Dra Hj Marintan Lubis MA dalam sambutannya menguapkan syukur atas nikmat-nikmat Allah SWT, dengan tidak ada diskriminasi kepada umat beragama yang ada di Pematangsiantar.
“Dan mari kita bersama ibu-ibu Aisyiyah memajukan Klinik Aisyiyah di Pematangsiantar,” ajaknya.
Peringatan Milad Aisyiyah berlangsung meriah dengan dilaksanakannya pengobatan gratis dan berbagai kegiatan lainnya dengan mengambil thema “Aktualisasi Risalah Pencerahan untuk Dakwah Melintas Batas”.
Acara turut dihadiri Ketua TP PKK Pematangsiantar Ny Syahputri Hefriansyah Boru Hutabarat, Direktur Utama (Dirut) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr djasamen Saragih dr Susanti, anggota DPRD Pematangsiantar Nurlela Sikumbang, perwakilan Bank Muamalat, dari Baitul Maal wat Tamwil (BMT), tokoh agama, keluarga besar Muhammadiyah Pematangsiantar, serta masyarakat. (*)
Discussion about this post